Pengaruh Prokrastinasi Akademik Terhadap Hasil Belajar Teknik Evaluasi Pembelajaran Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Singaperbangsa Karawang

Authors

  • M. Makbul Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Nur Aini Farida Universitas Singperbangsa Karawang

DOI:

https://doi.org/10.35706/hw.v4i1.9351

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran prokrastinasi akademik dan hasil belajar pada mata kuliah teknik evaluasi pembelajaran pada mahasiswa, Jenis dan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif, expost facto dimana prokrastinasi akademik sebagai variabel bebas dan hasil belajar teknik evaluasi sebagai variabel terikat. Yang secara teoritik hasil belajar dipengaruhi oleh prokrastinasi akademik. Jumlah populasi dalam penelitian ini yaitu 240 mahasiswa semester 5 pada Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Singaperbangsa Karawang sedangkan sampel yang diambil sebanyak 106 mahasiswa, teknik sampling yang digunakan adalah teknik simple random sampling, Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu angket (kuesioner) dan dokumentasi, teknik pengolahan dan analisis yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial, yang  untuk menganalisisnya menggunakan aplikasi  SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Dari hasil analisis pada tabel kategorisasi maka diketahui bahwa prokrastinasi akademik mahasiswa pendidikan agama islam universitas singaperbangsa karawang berada pada kategori sedang sebesar 56%, sedangkan pada kategori rendah  17% dan kategori tinggi 27%, sedangkan hasil belajar teknik evaluasi mahasiswa Pendidikan Agama Islam Universitas Singaperbangsa Karawang berada pada kategori sedang sebesar 62%, sedangkan pada kategori rendah  18% dan kategori tinggi 21%. Dari hasil analisis yang telah dilakukan diketahui nilai signifikansi (sig.)=0,000 < 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa  H0 dan Ha diterima yang berarti Ada pengaruh yang negatif dan signifikan antara prokrastinasi akademik (X) terhadap hasil belajar teknik evaluasi pembelajaran (Y) mahasiswa PAI Universitas Singaperbangsa Karawang, sedangkan diketahui nilai R Square= 0,379, dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa pengaruh prokrastinasi akademik (X) terhadap hasil belajar teknik evaluasi pembelajaran (Y) mahasiswa PAI Universitas Singaperbangsa Karawang sebesar 37,9% sedangkan 62,1% dipengaruhi oleh variabel lain yang bukan bagian dari penelitian yang dilakukan.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Amsari, D. (2018). Implikasi teori belajar E. Thorndike (Behavioristik) dalam pembelajaran matematika. Jurnal Basicedu, 2(2), 52-60.

Basri, A. Said Hasan. "Prokrastinasi Akademik Mahasiswa Ditinjau Dari Religiusitas." Hisbah: Jurnal Bimbingan Konseling dan Dakwah Islam 14.2 (2017).

Burhanudin, M. A., & Rahmawati, D. (2017). Pengaruh akuntabilitas dan independensi auditor terhadap kualitas audit pada Kantor Akuntan Publik di Yogyakarta. Jurnal Profita, 5(6).

Fuad, M. B. (2007). Korelasi antara prokrastinasi akademik dengan prestasi belajar siswa kelas 3 MTs Surya Buana Malang (Doctoral dissertation, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim).

Ghufron, M. N. (2014). Prokrastinasi akademik mahasiswa ditinjau dari regulasi diri dalam belajar. QUALITY, 2(1), 136-149.

Kartika, S., Husni, H., & Millah, S. (2019). Pengaruh Kualitas Sarana Dan Prasarana Terhadap Minat Belajar Siswa Dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Jurnal Penelitian Pendidikan Islam,[SL], 7(1), 113-126.

Kurniawan, D. E. (2017). Pengaruh intensitas bermain game online terhadap perilaku prokrastinasi akademik pada mahasiswa bimbingan dan konseling universitas PGRI Yogyakarta. Jurnal Konseling GUSJIGANG, 3(1).

Makbul, M., & Ferianto, F. (2022). Kecerdasan Emosional Dalam Perspektif Hadis Maudhu’i, el-Sunnah: Jurnal Kajian Hadis dan Integrasi Ilmu, 147-157

Makbul, M., & Miftahuddin, M. (2021). The Effect Of Academic Procrastination On Learning Achievement Of Islamic Religious Education Students At Sman 5 Makassar. International Journal of Islamic Studies, 1(1), 27-36.

Makbul, M., Ismail, I., Ismail, W., & Ahmad, L. O. I. (2021). The Effect of Emotional Intelligence and Spiritual Intelligence on Learning Outcomes of Islamic Religion and Characteristics of Students at SMA Negeri 5 Makassar. International Journal of Social Science And Human Research, 4(4), 588-595.

Makbul, M., Bakar, A. A., & Parhani, A. (2021). Al-Qur'an Insights About Musyawarah (A Study of Maudhu'i Commentary on Deliberation). Jurnal Diskursus Islam, 9(2), 102-113.

Manurung, A. S., Halim, A., & Rosyid, A. (2020). Pengaruh Kemampuan Berpikir Kreatif untuk meningkatkan Hasil Belajar Matematika di Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 4(4), 1274-1290.

Miftahuddin, M. (2021). Pengaruh Prokrastinasi Akademik terhadap Hasil belajar Pendidikan Agama Islam Peserta Didik di SMA Negeri 5 Makassar (Doctoral dissertation, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar).

Munawaroh, M., & Alamuddin, A. (2014). pengaruh penerapan model pembelajaran snowball Throwing terhadap hasil belajar matematika siswa dengan pokok bahasan relasi dan fungsi. EduMa, 3(2), 163-173.

Pujiyanti, A. (2017). Pengaruh Intensitas Mengikuti Mentoring (Liqā’) Dengan Prokrastinasi Akademik Mahasiswa. Hibualamo: Seri Ilmu-Ilmu Sosial dan Kependidikan, 1(1), 13-20.

Rukajat, A., & Makbul, M. (2022). Upaya Tenaga Pendidik Dalam Mempersiapkan Pembelajaran Profesional Pendidikan Anak Usia Dini Di RA Al-Furqaan Kecamatan Kadungora Kabupaten Garut. al-Afkar, Journal For Islamic Studies, 241-251.

Rukajat, A., & Makbul, M. The Role Of Parents In Improving The Creativity Of Early Childhood Through Traditional West Java Games (Case Study In Ra Al-Khoeriyah, Banyuresmi, GaruT). Cakrawala Dini: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 13(2), 110-117.

Sagita, N. N., & Mahmud, A. (2019). Peran Self Regulated Learning dalam Hubungan Motivasi Belajar, Prokrastinasi dan Kecurangan Akademik. Economic Education Analysis Journal, 8(2), 516-532.

Saihu, S. (2019). Konsep Manusia Dan Implementasinya Dalam Perumusan Tujuan Pendidikan Islam Menurut Murtadha Muthahhari. Andragogi: Jurnal Pendidikan Islam dan Manajemen Pendidikan Islam, 1(2), 197-217.

Saptono, Y. J. (2016). Motivasi dan Keberhasilan Belajar Siswa. Regula Fidei: Jurnal Pendidikan Agama Kristen, 1(1), 181-204.

Sholihin, M. (2019). Hubungan dukungan sosial teman sebaya dengan prokrastinasi pengerjaan skripsi pada mahasiswa Fakultas Psikologi angkatan 2013-2014 Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang (Doctoral dissertation, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim).

Solong, A., Wekke, I. S., Aras, D., & Makbul, M. (2021) Correlation Between Intrinsic and Extrinsic Motivation to Employee Performance Through Commitment and Organizational Culture. IOEM Society

Sulistyani, S., Waskito Ningtyas, R. S., & Ismiyati, N. (2022). Hubungan Self Concept dan Self Esteem dengan Prokrastinasi Akademik Siswa Kelas X SMAN 8 Balikpapan. Kompetensi, 15(1), 8-14.

Thahir, A. (2014). Pengaruh Spiritual Intelligence, Emotional Intelligence dan Tipe Kepribadian Terhadap Prokrastinasi Akademik Mahasiswa. LP2M UIN Raden Intan.

Zamzami, Muh Rodhi. "Penerapan reward and punishment dalam teori belajar behaviorisme." TaLimuna: Jurnal Pendidikan Islam 4.1 (2018): 1-20.

Published

2023-07-09

How to Cite

Makbul, M., & Farida, N. A. (2023). Pengaruh Prokrastinasi Akademik Terhadap Hasil Belajar Teknik Evaluasi Pembelajaran Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Singaperbangsa Karawang. HAWARI : Jurnal Pendidikan Agama Dan Keagamaan Islam, 4(1), 1–10. https://doi.org/10.35706/hw.v4i1.9351