ANALISIS EFEKTIVITAS DAN KONTRIBUSI PENERIMAAN PAJAK HOTEL DAN PAJAK RESTORAN TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) KARAWANG

Authors

  • Nurmala Nurmala Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Kosasih Kosasih Universitas Singaperbangsa Karawang

DOI:

https://doi.org/10.35706/jfms.v1i1.5383

Abstract

Nurmala. 2021. Analisis Efektivitas dan Kontribusi Penerimaan Pajak Hotel dan Pajak Restoran Terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Karawang. Tugas Akhir, Program Studi D3 Akuntansi Universitas Singaperbangsa Karawang. Pembimbing : (1) Kosasih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana efektivitas dan kontribusi pajak hotel dan pajak restoran terhadap pendapatan asli daerah pada tahun 2016-2020. Untuk mencapai tujuan tersebut teknik pengumpulan data penelitian yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dan metode kuantitatif, dan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Untuk mencapai tujuan tersebut.teknik analisis penelitian yaitu rasio efektivitas dan rasio kontribusi. Hail penelitian ini menunjukkan bahwa 1) efektivitas Pajak Hotel terdapat dalam kriteria Kurang, dan kontribusi yang diberikan Pajak Hotel dalam keadaan SangatKurang; 2) Efektivitas pajak restoran masuk dalam kriteria Sangat Efektif dan tingkat efektivitasnya  dari tahun-ketahun selalu diatas 100%, sedangkan Kontribusi yang diberikan pajak restoran masih  kurang dalam penerimaannya.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2021-07-19

How to Cite

Nurmala, N., & Kosasih, K. (2021). ANALISIS EFEKTIVITAS DAN KONTRIBUSI PENERIMAAN PAJAK HOTEL DAN PAJAK RESTORAN TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) KARAWANG. Journal for Management Student (JFMS), 1(1), 16–25. https://doi.org/10.35706/jfms.v1i1.5383