Peranan Budaya Olahraga Dalam Menekan Tingkat Kenakalan Remaja di SMP Tunas Utama Karawang
Abstract
Observasi ini bertujuan untuk mencegah tingkat kenakalan pada remaja dengan cara membudidayakan olahraga di SMP Tunas Utama Karawang, hal ini di lakukan karena maraknya kenakalan remaja yang sedang terjadi belakangan ini. Kegiatan ini dilaksanakan dengan mempresentasikan materi mengenai Bagaimana peran olahraga dalam mencegah tingkat kenakalan dan Efek dari sebuah kenakalan remaja. Penelitian ini dilakukan di salah satu sekolah di wilayah Karawang yaitu SMP Tunas Utama Karawang. Metode yang dilakukan adalah sosialisasi atau observasi langsung, dengan memaparkan materi yang sudah di siapkan. Budaya olahraga bisa menjadi alternatif untuk menekan tingkat kenakalan remaja sedang marak belakangan ini. Karena dengan olahraga setiap orang bisa memanfaatkan waktu luang dengan tidak melakukan kegiatan di luar norma seperti kenakalan remaja. Budaya olahraga terbukti sangat efektif dalam mencegah tingkat kenakalan remaja seperti seharusnya ketika para remaja memiliki waktu luang dari pada mereka melakukan kegiatan yang tidak-tidak, mereka memanfaatkan kegiatan olahraga seperti melakukan olahraga favorit. Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan sosialisasi ini siswa atau pembaca bisa terhindar dari perbuatan kenakalan remaja.
Kata Kunci: Kenakalan Remaja, Sosialisasi, Olahraga