Analisis Framing Pemberitaan Rancangan Undang–Undang Kesehatan Omnibus Law Pada Portal Berita Online
DOI:
https://doi.org/10.35706/jpi.v8i2.9893Abstract
Penelitian ini bertujuan mengetahui framing dari tvonenews.com dan liputan6.com dalam membingkai suatu berita tentang RUU kesehatan yang tengah menjadi kontroversi di masyarakat. Pembahasan di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) mengenai Rancangan Undang–Undang (RUU) kesehatan omnibus law menyita perhatian dari tenaga kesehatan maupun masyarakat luas. Hal tersebut disebabkan pembahasan yang tidak dikomunikasikan secara masif kepada organisasi profesi kesehatan, dan masyarakat luas. Tidak adanya komunikasi yang memadai menjadi pokok penyebab kekisruhan dan gelombang protes dari kelompok masyarakat. Ketidaksetujuan masyarakat diarahkan kepada Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia dan DPR. Pemberitaan mengenai penolakan tenaga kesehatan dan pihak lain yang dirugikan dengan adanya RUU kesehatan omnibus law menjadi hal yang menarik untuk diulas lebih lanjut. Bagaimana tvonenews.com dan liputan6.com membingkai berita yang dikonsumsi masyarkat dari perspektif yang berbeda. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dengan teori analisis framing model Entman dalam mengupas secara dalam pemberitaan yang muncul. Temuan penelitian menunjukkan bahwa tvonenews.com fokus pada penolakan tenaga kesehatan yang hak – hak yang terabaikan. Sedangkan liputan6.com menyampaikan ada masyarakat berpenghasilan rendah yang terancam dengan adan RUU kesehatan omnibus law karena tidak adanya pembiayaan kesehatan bagi mereka.
Kata Kunci: Analisis Framing, Pemberitaan, Rancangan Undang – Undang Kesehatan Omnibus Law.
Downloads
References
Bila RUU Kesehatan Disahkan, Koalisi Masyarakat Sipil: Kelompok Masyarakat Ini yang Paling Dirugikan. (2023, Juni). https://www.liputan6.com/health/read/5322955/bila-ruu-kesehatan-disahkan-koalisi-masyarakat-sipil-kelompok-masyarakat-ini-yang-paling-dirugikan
Mutiara, D., & Eriyanto, E. (2020). Analisis Framing Pemberitaan Kasus Kekerasan pada Orientasi Pengenalan Kampus. Jurnal Komunikasi Global, 9(1), 115–140. https://doi.org/10.24815/jkg.v9i1.16594
Ramadhoni Cahya Candra Wibawa, Y. C. (2022). PEMBINGKAIAN BERITA DEMONSTRASI UNDANG-UNDANG OMNIBUS. 9(1), 235–247.
Reformansyah, M. A., & Widiarti, P. W. (2020). Analisis Framing Robert Entman Tentang Berita Kompas. Com Dan Detik. Com Tentang Kasus “Idi Kacung Who.” Journal.Student.Uny.Ac.Id, 306–314.
Sulu, Y. Z., Londa, J. W., & ... (2022). Analisis Framing Pemberitaan Aksi Menolak Ruu Cipta Kerja Di Media Online Tirto Dan Cnn Indonesia. Acta Diurna Komunikasi, 1–9.
Tolak RUU Kesehatan Omnibus Law, Ribuan Nakes Lakukan Aksi di Gedung DPR. (2023, Juni). https://www.tvonenews.com/berita/127486-tolak-ruu-kesehatan-omnibus-law-ribuan-nakes-lakukan-aksi-di-gedung-dpr