Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa SMP Pada Materi Bangun Ruang
Abstrak
Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya kemampuan komunikasi matematis, hal ini terlihat dari cara siswa dalam mengungkapkan gagasan/ide matematis. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematis siswa SMP pada materi bangun ruang. Pemilihan subyek dengan cara purpossive sampling, disalah satu SMP di Karawang yaitu kelas IX SMPN 1 Karawang Barat. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes kemampuan komunikasi matematis. Hasil penelitian ini diperoleh presentase tingkat kemampuan komunikasi matematis dari 14 siswa di kelas IX terdapat 1 orang siswa pada kategori tinggi dengan persentase 7%, 6 orang siswa pada kategori sedang dengan persentase 43% dan 7 orang siswa pada kategori rendah dengan persentase 50%. dapat disimpulkan bahwa kemampuan komunikasi matematis siswa SMP kelas IX pada materi bangun ruang masih rendah.Unduhan
Data unduhan belum tersedia.
Referensi
Arikunto, S. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan dan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Baroody, A. (1993). Problem Solving, Reasoning, and Communication. New York: Macmillan Publisher.
Hendriana, H., Rohaeti, E. E., & dan Sumarmo, U. (2017). Hard Skills dan Soft Skills Matematik Siswa. Bandung: Refika Aditama.
NCTM. (2003). Principles and Standards for School Mathematics. Virginia: Reston.
Ruseffendi, E. (2006). Pengantar kepada Membantu Guru Menngembangkan Kompetensinya dalam Pengajaran Matematika untuk Meningkatkan CBSA. Bandung: Tarsito.
Sumarmo, U. (2014). Penilaian Pembelajaran Matematika. Bandung: Refika Aditama
##submission.downloads##
Diterbitkan
2019-12-12
Cara Mengutip
Hasna, L., & Aini, I. N. (2019). Analisis Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa SMP Pada Materi Bangun Ruang. Prosiding Sesiomadika, 2(1c). Diambil dari https://journal.unsika.ac.id/sesiomadika/article/view/2837
Terbitan
Bagian
Artikel