FAKTOR - FAKTOR YANG BERHUBUNGAN PEMBERIAN ASI EKSLUSIF PADA KARYAWATI UNSIKA TAHUN 2013

Penulis

  • Sri Rahayu
  • Nelly Apriningrum

DOI:

https://doi.org/10.35706/solusi.v1i01.38

Abstrak

ASI merupakan makanan pertama, utama dan terbaik bagi bayi yang bersifat alamiah karena mengandung berbagai zat gizi yang dibutuhkan dalam proses pertumbuhan dan perkembangan bayi serta dapat melindungi bayi dari berbagai penyakit. Bayi yang mendapatkan ASI secara eksklusif morbiditas dan mortalitasnya jauh lebih rendah dibandingkan dengan bayi yang tidak mendapatkan ASI eksklusif.
Metode penelitian bersifat deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional, populasi seluruh karyawati Unsika yang memiliki anak usia > 6 bulan sampai dengan 5 tahun dengan jumlah 23 responden.
Analisis data meliputi univariat dan bivariat dengan menggunakan Chi Square dengan hasil analisis bahwa seluruh variabel yang diteliti nilai P > 0.05 sehingga tidak ada hubungan yang bermakna antara keseluruhan variabel dengan pemberian ASI eksklusif.
Saran dari hasil penelitian ini bagi unsika memfasilitasi karyawati unsika untuk dapat memberikan ASI eksklusif dengan memberikan dukungan berupa sarana maupun prasarana yang mendukung motivasi ekstrinsik positif yang berasal dari pimpinan dalam bentuk kebijakan dan penyediaan fasilitas untuk menyusui di tempat kerja sehingga dapat meningkatkan perilaku ibu bekerja dalam memberikan ASI eksklusif, dengan melakukan penelitian lanjutan dan pembentukan KP-ASI dan pojok ASI secara bertahap

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Badan pusat statistik, 2008. Survey Demografi dan Kesehatan Indonesia, 2007. USAID, BPS, BKKBN, Depkes, Macro International, Jakarta

Depkes RI Dirjen Bina Kesmas, 2010, Pedoman Pemantauan Wilayah Setempat Kesehatan Ibu Dan Anak (PWS-KIA) : Jakarta

Depkes RI, 2001, Pelayanan Kesehatan Nasional Esensial, Jakarta

Depkes RI, 2005, Pelayanan Kesehatan Nasional Esensial, Jakarta

Glenn JS. Knowledge, perceptions, and attitudes of managers, coworkers, and employed breastfeeding mothers. AAOHN journal. 2008 Tersedia dari: http://www.ebschost.com.

Kepmenkes RI No. 450/Menkes/SK/IV/2004 tentang Pemberian ASI secara Eksklusif pada Bayi

Yesica siallagan dkk, faktor yang berhubungan dengan pemberian ASI eksklusif Pada bayi di kelurahan bantan Kecamatan medan tembung Tahun 2013, Tesis

##submission.downloads##

Diterbitkan

2015-07-09

Cara Mengutip

Rahayu, S., & Apriningrum, N. (2015). FAKTOR - FAKTOR YANG BERHUBUNGAN PEMBERIAN ASI EKSLUSIF PADA KARYAWATI UNSIKA TAHUN 2013. Majalah Ilmiah SOLUSI, 1(01). https://doi.org/10.35706/solusi.v1i01.38