SJME (Supremum Journal of Mathematics Education) https://journal.unsika.ac.id/supremum <p align="justify">SJME (Supremum Journal of Mathematics Education) is a journal of mathematics education that publishes research papers and studies in the field of mathematics education. SJME is a biannual (January and July), peer-reviewed, open access journal, edited by the Mathematics Education, Faculty of Teacher Training and Education Science, University of Singaperbangsa Karawang, West Java, INDONESIA. It addresses mainly to an expert in mathematics education, young researchers and also to other specialists in adjacent fields of research that focus their attention on general and particular issues related to mathematics education.</p><p><br /><a href="http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0/" rel="license"><img src="https://i.creativecommons.org/l/by-sa/4.0/88x31.png" alt="Creative Commons License" /></a><br />This work is licensed under a <a href="http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0/" rel="license">Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License</a>.</p><p>ISSN: <a href="http://u.lipi.go.id/1486547146" target="_blank">2549-3639 (Print)</a> | <a href="http://u.lipi.go.id/1482985538" target="_blank">2548-8163 (Online)</a></p> Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Singaperbangsa en-US SJME (Supremum Journal of Mathematics Education) 2549-3639 <div><p>Hak cipta dilindingi undang-undang berdasarkan Undang-undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta. Dilarang memperbanyak isi jurnal ini, baik sebagian maupun seluruhnya dalam bentuk apapun tanpa izin tertulis dari SJME (<em>Supremum Journal of Mathematics Education</em>) sebagai pemegang Hak Cipta terhadap seluruh isi dari jurnal tersebut.</p><p><span id="result_box" lang="id">Penulis yang menerbitkan jurnal ini setuju dengan persyaratan berikut:</span></p><ol><li><span id="result_box" lang="id">Penulis mempertahankan hak cipta dan memberikan hak jurnal tentang publikasi pertama dengan karya yang secara bersamaan dilisensikan di bawah Lisensi Atribusi <em>Creative Commons</em> yang memungkinkan orang lain membagikan karya tersebut dengan pengakuan dari karya penulis dan publikasi awal dalam jurnal ini.</span></li><li><span id="result_box" lang="id">Penulis dapat memasukkan pengaturan kontrak tambahan yang terpisah untuk distribusi non-eksklusif dari versi terbitan jurnal tersebut (misalnya, kirimkan ke repositori institusional atau publikasikan dalam sebuah buku), dengan sebuah pengakuan atas publikasi awalnya di Jurnal ini<span id="result_box" lang="id">.</span></span></li><li><span id="result_box" lang="id">Penulis diizinkan dan didorong untuk memposting pekerjaan mereka secara online (misalnya di repositori institusional atau di situs web mereka) sebelum dan selama proses penyampaian, karena dapat menyebabkan pertukaran yang produktif, serta kutipan karya yang diterbitkan sebelumnya dan yang lebih lama.</span></li></ol></div>SJME (Supremum Journal of Mathematics Education) is licensed under a <a href="https://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0/" rel="license">Creative Commons <span class="cc-license-title">Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International</span> <span class="cc-license-identifier">(CC BY-NC-SA 4.0)</span></a><h2> </h2><h2><span class="cc-license-identifier" style="font-size: 1.5em;"> </span></h2> Kemampuan Pembuktian Matematika Siswa Sma Pada Materi Trigonometri Menggunakan Pembelajaran Berbasis Bukti Berbantuan Software Geogebra https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/11095 <p style="font-weight: 400;">NCTM mengungkapkan salah satu dari lima standar proses yang harus dimiliki peserta didik ialah penalaran dan bukti. Salah satu topik matematika yang sarat dengan pembuktian matematis adalah trigonometri. Mengingat kontribusi komputer sangat besar terhadap pelajaran matematika, maka salah satu media yang dapat digunakan pada materi ini adalah sistem media geogebra. Tujuan pada penelitian tersebut untuk mendeskripsikan kemampuan siswa SMA pada pembuktian matematika materi trigonometri menggunakan pembelajaran berbasis bukti berbantuan <em>software </em>geogebra. Subjek penelitiannya adalah siswa kelas XI SMA Srijaya Negara Palembang. Jenis penelitian tersebut ialah deskriptif dengan metode kualitatif menggunakan instrumen penelitian diantaranya tes tertulis dan wawancara. Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa kemampuan pembuktian matematika siswa tergolong kategori sedang. Peserta didik telah memunculkan indikator kemampuan pembuktian matematika diantaranya mengidentifikasi data dengan persentase sebesar 77,5%, menyatakan keterkaitan antar data dengan konklusi dengan persentase sebesar 87,5%, menggunakan premis, definisi, atau teorema-teorema dengan persentase sebesar 56,67%, dan mengkontruksi pembuktian menggunakan <em>software </em>geogebra dengan persentase sebesar 30%.</p> Dhea Riski Aprilianty Meryansumayeka Meryansumayeka Scristia Scristia Muhammad Yusuf Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 153 171 10.35706/sjme.v8i2.11095 Membangun Motivasi dalam Pembelajaran Matematika Berbasis Media Wordwall: Studi Komparatif tentang Motivasi Model ARCS dan Perspektif Gender di Kalangan Siswa Sekolah Menengah Atas di Lebak-Banten https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/11186 <p>Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kekhawatiran terhadap rendahnya motivasi belajar siswa dalam lingkungan pendidikan. Tujuan utama dari penelitian ini adalah: 1) memahami tingkat motivasi di antara mayoritas siswa SMA di Kabupaten Lebak Banten dalam pembelajaran matematika menggunakan media Wordwall; 2) mengeksplorasi perbedaan tingkat motivasi siswa berdasarkan model ARCS dalam pembelajaran matematika dengan memanfaatkan media Wordwall, dengan mempertimbangkan faktor jenis kelamin; 3) menganalisis persentase dari setiap aspek ARCS yang berkontribusi terhadap tingkat motivasi dalam pembelajaran matematika menggunakan media Wordwall; 4) mengidentifikasi bagaimana persentase dari setiap aspek ARCS memengaruhi tingkat motivasi dalam pembelajaran matematika menggunakan media Wordwall, dengan mempertimbangkan perbedaan sex; 5) meneliti pengaruh pembelajaran matematika berbasis Wordwall terhadap motivasi berdasarkan sex yang dilihat dari model ARCS. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan eksperimen semu dan desain penelitian One-Group Pretest-Posttest. Hasil analisis data menunjukkan bahwa motivasi siswa perempuan cenderung lebih tinggi daripada siswa laki-laki, dengan persentase motivasi siswa perempuan yang lebih tinggi dalam setiap aspek motivasi ARCS. Aspek Kepuasan memiliki persentase tertinggi, yaitu 78,53%. Terdapat peningkatan signifikan dalam motivasi siswa laki-laki dan perempuan dari pretest ke posttest, yang terlihat pada keempat aspek motivasi ARCS. Pada siswa laki-laki, terjadi peningkatan dari rata-rata 47,36% menjadi 75,00%, sedangkan pada siswa perempuan, terjadi peningkatan dari 54,25% menjadi 83,16%. Selain itu, terdapat pengaruh sebelum dan sesudah pembelajaran matematika berbasis Wordwall berdasarkan sex yang dilihat dari model ARCS.</p> Dwi Yulianto Egi Adha Juniawan Yusup Junaedi Syahrul Anwar Moh Rizal Umami Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 173 196 10.35706/sjme.v8i2.11186 Kevalidan E-Modul Statistika Menggunakan Model Pembelajaran Jucama https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/9856 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan e-modul pembelajaran matematika berbasis model pembelajaran Jucama pada materi statistika SMP kelas VIII yang valid. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model pengembangan ADDIE yang terdiri atas lima tahap yaitu <em>analysis</em>, <em>design</em>, <em>development</em>, <em>implementation</em>, dan <em>evaluation. </em>Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII di salah satu SMP Negeri Palembang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara dan lembar validasi. Data kevalidan didapat berdasarkan komentar dan saran dari para validator. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa e-modul yang dikembangkan dinyatakan valid berdasarkan komentar dan saran validator.</p> Cindy Nadriana Sari Arvin Efriani Sujinal Arifin Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 197 214 10.35706/sjme.v8i2.9856 Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Ditinjau dari Tipe Kepribadian dalam Menyelesaikan Soal Literasi dan Numerasi https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/11306 <p>Kemampuan berpikir kritis pada peserta didik adalah pencapaian yang diharapkan dari proses belajar dan juga merupakan cara untuk mendukung pertumbuhan pengetahuan. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis kemampuan berpikir kritis matematika pada peserta didik berdasarkan tipe kepribadian mereka saat menyelesaikan soal-soal yang melibatkan literasi dan numerasi. Dalam penelitian ini, metode penelitian kualitatif diterapkan dengan pendekatan deskriptif. Peneliti melibatkan 4 informan yang berasal dari kelas VIII yang mewakili masing-masing tipe kepribadian extrovert dan introvert. Seluruh informan teridentifikasi kepribadiannya setelah dilakukan survey menggunakan instrumen non tes Eysenck Personality Inventory (EPI). Selanjutnya, diberikan alat tes untuk menilai kemampuan berpikir kritis yang sudah diuji validitas dan reliabilitasnya. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara keseluruhan peserta didik dengan tipe kepribadian extrovert maupun introvert mampu memenuhi keempat indikator kemampuan berpikir kritis Facione (1990) yaitu <em>interpretasi, analisis, evaluasi dan inferensi</em>. Peserta didik extrovert unggul pada indikator interpretasi dan analisis, yaitu mampu memahami serta menuliskan informasi dalam soal dan menerjemahkannya ke dalam bentuk model matematika. Namun peserta didik extrovert sering kali melakukan kesalahan pada indikator evaluasi yaitu kurang cermat dalam melakukan perhitungan dan kurang akurat dalam menyimpulkan pada indikator inferensi. Sebaliknya peserta didik introvert mampu memenuhi keempat indikator kemampuan berpikir kritis matematis dan jauh lebih teliti sehingga mampu menjawab soal sesuai dengan maksud dan tujuan soal. Kemampuan berpikir kritis, literasi, dan numerasi adalah tiga keterampilan yang saling terkait dan tidak dapat dipisahkan. Maka peserta didik dengan kemampuan berpikir kritis yang baik cenderung akan memiliki kemampuan literasi dan numerasi yang baik juga.</p> Ziannisa Azvani Chaniago Subhan Ajiz Awalludin Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 215 233 10.35706/sjme.v8i2.11306 Desain Lembar Kerja Peserta Didik dengan Pendekatan Discovery Learning terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep Matematis https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/11382 <p>Tujuan penelitian ini untuk mendesain Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) menggunakan model <em>discovery learning</em> agar mampu membuat peserta didik memahami materi yang dipelajari. Penelitian ini menggunakan metode <em>design research</em> dengan tiga tahapan yaitu perancangan desain, penerapan desain, dan analisis retrospektif. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu desain LKPD dan tes sumatif, analisis data menggunakan retrospektif analisis dengan mendeskripsikan hasil dari instrumen penelitian yang telah dikerjakan peserta didik Perancangan desain dimulai dari menentukan tujuan dan kompetensi, memilih bahan ajar, membuat LKPD model <em>discovery learning</em>, konsultasi dengan dosen serta perbaikan rancangan. Penerapan desain dilakukan saat kegiatan pembelajaran. Analisis LKPD menunjukkan hal yang baik, peserta didik mampu mengikuti dan menyelesaikan proses pembelajaran menggunakan LKPD, pada tes sumatif peserta didik mampu menjawab soal yang diberikan dengan data dan langkah pengerjaan yang baik, ditambah hasil refleksi pembelajaran menunjukkan peserta didik senang dan mudah memahami konsep suatu materi menggunakan LKPD tersebut sehingga LKPD model <em>discovery learning</em> memiliki peran yang besar terhadap pemahaman konsep.</p> Nur Abdullah Harry Dwi Putra Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 235 252 10.35706/sjme.v8i2.11382 Metakognisi Mahasiswa Dalam Menyelesaikan Masalah Pembuktian Matematis https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/10964 <p>Metakognisi menjadi salah satu aspek penunjang keberhasilan individu dalam menyelesaikan masalah pembuktian matematika, karena dengan menggunakan metakognisi saat menyelesaikan masalah akan memperoleh hasil yang efektif. Riset ini ditujukan untuk mengali informasi tentang metakognisi yang dimiliki mahasiswa dalam melakukan penyelesaian masalah pembuktian matematika. Penelitian ini menerapkan pendekatan deskriptif kualitatif. Mahasiswa Pendidikan Matematika yang terlibat dalam penelitian ini berjumlah 30 orang dari Universitas Negeri Malang. Cara memperoleh data dalam penelitian ini menggunakan tes pembuktian matematika dan wawancara. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini mengungkapkan bahwa metakognisi yang dialami mahasiswa terdiri dari kesadaran, pengaturan, dan evaluasi. Akan tetapi, aktivitas metakognisi dari mahasiswa pertama dengan mahasiswa lainnya berbeda. Hal ini karena metakognisi dari setiap individu berbeda walaupun keduanya memiliki kemampuan memecahkan masalah yang sama.</p> <p>&nbsp;</p> Sri Indah Dwirahmasari Yudha Abd Qohar Sisworo Sisworo Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 253 263 10.35706/sjme.v8i2.10964 Pengembangan Bahan Ajar Interaktif Berbantuan Aplikasi Book Creator dengan Model Problem Based Learning https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/11553 <p>Penelitian ini diarahkan untuk mengembangkan materi pembelajaran interaktif dengan dukungan aplikasi Book Creator. Pemanfaatan kemajuan teknologi informasi sangat penting dalam proses <br />pembelajaran di sekolah agar kegiatan belajar menjadi lebih interaktif. Aplikasi Book Creator memungkinkan pembuatan buku digital <br />interaktif yang dapat dimanfaatkan untuk pembelajaran di kelas maupun secara mandiri oleh siswa. Metode penelitian pengembangan atau RnD dengan model 4D diterapkan ke dalam penelitian ini. Instrumen penelitian menggunakan angket dan tes. Validitas produk terkonfirmasi melalui penilaian ahli media, materi dan praktisi dengan skor persentase sebesar 85,5%, 85%, dan 92,3% yang menandakan tingkat validitas yang sangat tinggi. Kepraktisan dan keefektifan produk dibuktikan melalui uji coba pada siswa. Skor rata-rata 89% dari <br />siswa pada uji coba terbatas. Sementara itu, uji coba yang lebih luas menghasilkan rata-rata persentase 86,7%. Ini menandakan bahwa materi pembelajaran interaktif tersebut sangat praktis. Keefektifan <br />produk dilihat berdasarkan peningkatan jumlah siswa yang memenuhi nilai di atas KKM dengan presentase awal 40% menjadi 84%, menjadikan bahan ajar memenuhi kriteria efektif.</p> Sefiya Khoirun Nisa Dian Devita Yohanie Darsono Darsono Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 265 282 10.35706/sjme.v8i2.11553 The Relationship Between Self-Determination and Metacognition of Junior High School Students in Mathematics Learning Based on Gender https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/10959 <p>Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui hubungan kemampuan metakognitif dengan determinasi diri siswa pada mata pelajaran matematika berdasarkan gender. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Islam Kota Lhokseumawe dengan sampel 27 siswa. Data diperoleh dari hasil angket kemampuan determinasi diri dan angket metakognitif yang selanjutnya dilakukan pengujian korelasi spearman. Hasil korelasi kemampuan metakognitif dengan self-termination diperoleh nilai signifikansi yang menunjukkan terdapat korelasi antara kemampuan metakognitif dengan self-determination siswa dalam belajar matematika. Untuk hubungan korelasi antara kemampuan metakognitif dengan determinasi diri siswa dalam pembelajaran matematika ditinjau dari gender dengan uji korelasi spearman untuk setiap jenis kelamin diperoleh nilai korelasi untuk laki-laki (r_1) dan perempuan (r_2). Berdasarkan hasil uji beda dua rata-rata dua kelompok yang saling independen diperoleh nilai z-hitung yang menunjukkan tidak terdapat perbedaan korelasi antara kedua kelompok tersebut.</p> Iryana Muhammad Al Jupri Jarnawi Afgani Dahlan Turmudi Turmudi Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 283 294 10.35706/sjme.v8i2.10959 Pengembangan Media E-Comath untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Peserta Didik Kelas V dalam Materi Skala pada Denah https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/10788 <p>Komik adalah salah satu alat yang dapat digunakan sebagai media untuk meningkatkann kemampuan komunikasii melalui berbagai ilustrasi gambar yang ada di dalamnya. Dalam ranah pendidikan, khususnya pada pelajaran matematika, komik dapat dijadikan sebagai media belajar yang dapat meningkatkan kemampuan komunikasi matematis peserta didik. Pada penelitian ini, peneliti mengembangkan media komik digital atau <em>E-Comath</em> (<em>Electronic Comic Mathematics</em>) dalam materi skala pada denah di kelas V SD Negeri Sindang III melalui model pengembangan ADDIE (<em>Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation</em>). Pada penelitian ini instrument yang digunakan berupa wawancara, lembar validasi media dan materi, tes berupa soal tertulis, dan angket respons peserta didik. Hasil validasi menyatakan bahwa media <em>E-Comath</em> valid dan layak digunakan dengan persentase penilaian rata-rata media sebesar 95,8% dan persentase penilaian rata-rata materi 98,7% yang dikategorikan isangat baik. Media E-Comath juga dapat meningkatkan kemampuan komunikasi matematis sebesar 0,46 yang dihitung dengan rumus N-Gain, dan termasuk ke dalam kategorii peningkatan sedang, sehingga efektif digunakan. Selain itu, media <em>E-Comath </em>mendapat respons baik dari peserta didik untuk digunakan sebagai media pembelajaran.</p> Siti Nur Fatimah Isrok'atun Isrok'atun Nurdinah Hanifah Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 295 310 10.35706/sjme.v8i2.10788 Learning Design Using Discord and Jigsaw Strategies to Improve Listening Skills https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/10515 <p>Memperluas tantangan yang dihadapi sistem pendidikan di Indonesia dalam beradaptasi terhadap perubahan yang dibawa oleh perkembangan teknologi dan komunikasi. Kemunculan Industri 5.0 menghadirkan tantangan yang cukup besar sehingga memaksa institusi pendidikan untuk menerapkan proses pembelajaran jarak jauh. Istilah-istilah seperti blended learning, hybrid learning, flip-classroom, dan lain-lain telah menjadi cara untuk mengintegrasikan kegiatan belajar mengajar online dan offline. Integrasi ini menghadirkan tantangan baru dalam hal efektivitas, efisiensi, dan keterlibatan dalam merancang pembelajaran yang menggabungkan berbagai media dan strategi.</p> <p>Menurut Prof Punaji (2020) dalam bukunya tentang desain pembelajaran, desain pembelajaran adalah suatu proses yang meliputi perencanaan kebutuhan dan tujuan pembelajaran, pengembangan media pengajaran, dan penerapan sistem pembelajaran yang sistematis, efektif dan efisien untuk mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditentukan. Berbagai faktor seperti bahan dan kegiatan, karakteristik siswa, kurikulum, eksperimen, metode dan media pengajaran, serta evaluasi pembelajaran perlu dipertimbangkan dalam mengembangkan desain pembelajaran. Penggabungan desain pembelajaran dengan teknologi diharapkan dapat menjadikan pembelajaran lebih efektif dan efisien sehingga menghasilkan hasil yang optimal.</p> Iqbal Ramadhan Made Duanda Kartika Degeng Hendry Praherdhiono Saiful Bahri Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 311 333 10.35706/sjme.v8i2.10515 Systematic Literature Review: Ethnomathematical Context of Batik Motifs in Mathematics Learning https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/11370 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah etnomatematika motif batik dapat dijadikan sebagai pendekatan pembelajaran matematika dan diimplemenrtasikan di sekolah. Hasil identifikasi artikel dari tahun 2013 sampai 2023 melalui systematic literature riview (SLR) mengacu pada <em>Preferred Reporting Items for Systematic Review and Meta Analysis</em> (PRISMA) diperoleh 12 artikel sinta dari databased 200 artikel. Temuan dari SLR terdapat dua jenis artikel yang di implementasikan langsung ke siswa di sekolah dan hanya mengkaji etnomatematika dari berbagai motif batik, materi transformasi geometri yang diperoleh dari semua artikel</p> Lessa Roesdiana Dadang Juandi Turmudi Turmudi Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 335 345 10.35706/sjme.v8i2.11370 EKPLORASI ETNOMATEMATIKA PADA BANGUNAN BERSEJARAH BENDUNGAN WALAHAR TERHADAP PEMBELAJARAN MATEMATIKA https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/11127 <p>Pada proses pembelajaran matematika akan efektif apabila terdapat interaksi sosial dan budaya melalui dialog, bahasa, dan representasi makna simbolik dalam matematika. Oleh karena itu, mengintegrasikan etnomatematika sebagai nilai budaya merupakan bagian dari representasi objek lingkungan nyata dalam konsep matematika. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi konsep matematika pada bangunan bersejarah Bendungan Walahar dan bagaimana implikasinya pada pembelajaran Matematika. Jenis Penelitian ini menggunakan eksploratif deskriptif. Data penelitian dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan analisis data yang dilakukan adalah menganalisis bentuk-bentuk bentuk bangun datar yang disesuaikan dengan pembelajaran matematika. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa salah satu cagar budaya peninggalan negara Belanda berupa bangunan bersejarah yaitu Bendungan Walahar yang memiliki bentuk bangun datar seperti segitiga sama kaki, lingkaran, persegi panjang dan bentuk bangun datar gabungan antara persegi panjang dan setengah lingkaran. Untuk mendorong siswa berpartisipasi aktif mengeksplorasi sumber yang relavan dengan materi yang sedang dipelajari. Sehingga memungkinkan siswa untuk menghubungkan lingkungan kontekstual dan pengalaman pengetahuannya ketika belajar matematika</p> Siti Sundari Agustin Joko Soebagyo Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 347 355 10.35706/sjme.v8i2.11127 Kemampuan Komunikasi Peserta Didik Kelas VIII dalam Pembelajaran Berbasis Masalah Materi Persamaan Garis Lurus Menggunakan Soal AKM Numerasi https://journal.unsika.ac.id/supremum/article/view/11253 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan komunikasi siswa kelas VIII pada pembelajaran berbasis masalah pada persamaan bilangan genap menggunakan soal AKM Berhitung di SMPN 53 Palembang. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas VIII dengan tingkat kemampuan belajar matematika tinggi, sedang, dan rendah. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan melalui tes tertulis dan diperdalam lebih lanjut melalui wawancara. Secara umum temuan penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan komunikasi siswa Kelas VIII SMPN 53 Palembang masih tergolong rendah. Hal ini berdasarkan hasil tes yang dilakukan terhadap 62 siswa yang menjadi subjek penelitian, dimana 21 siswa berkategori baik, 6 siswa berkategori sedang, dan 35 siswa berkategori baik ,orang-orang dalam kategori yang lebih rendah. Siswa pada kategori baik sudah menunjukkan indikator keterampilan komunikasi, siswa pada kategori sedang belum menunjukkan indikator keterampilan komunikasi, sedangkan siswa pada kategori rendah belum menunjukkan indikator keterampilan komunikasi.</p> Chindy Octa Vijjani Meryansumayeka Muhammad Yusuf Scristia Scristia Hak Cipta (c) 2024 http://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 2024-07-31 2024-07-31 8 2 357 374 10.35706/sjme.v8i2.11253