Hubungan Disposisi Matematis terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis pada Pokok Bahasan Bilangan Berpangkat

Penulis

  • Melfin Fahrul Fanani Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Indrie Noor Aini Universitas Singaperbangsa Karawang

Abstrak

Kemampuan pemecahan masalah dan disposisi matematis merupakan aspek kognitif dan afektif yang harus dimiliki siswa. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui hubungan antara disposisi matematis terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP kelas IX pada materi bilangan berpangkat. Metode penelitian yang dilakukan adalah pendekatan kuantitatif dengan desain korelasional Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas IX di salah satu SMP Kota Bekasi Tahun Pelajaran 2022/2023. Pemilihan sampel dengan cara
systematic random sampling, diperoleh siswa IX-F berjumlah 17 siswa. Pengambilan data menggunakan tes berupa 5 uraian pada materi bilangan berpangkat untuk mengukur kemampuan pemecahan masalah dan 36 pernyataan angket untuk mengukur disposisi matematis. Hasil validasi butir soal yang digunakan untuk analisis data yaitu berupa 5 uraian tes, dan 30 pernyataan angket. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji normalitas
Shapiro-wilk, linearitas, selanjutnya uji korelasi. Penelitian didapatkan kesimpulan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara disposisi matematis terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Diperoleh koefisien korelasi sebesar 0,883 interpretasinya memiliki hubungan sangat kuat dan menunjukkan korelasi yang
positif. Nilai r square sebesar 0.759 artinya kemampuan pemecahan masalah dipengaruhi 75.9% oleh disposisi matematis pada penelitian ini, 24.1% sisanya dipengaruhi faktor lain.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-05-31

Cara Mengutip

Fanani, M. F., & Aini, I. N. (2024). Hubungan Disposisi Matematis terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis pada Pokok Bahasan Bilangan Berpangkat. Prosiding Sesiomadika, 5(1), 113–124. Diambil dari https://journal.unsika.ac.id/index.php/sesiomadika/article/view/10362

Terbitan

Bagian

Artikel