PENGARUH PROMOSI DAN PERSEPSI MANFAAT TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN APLIKASI DOMPET DIGITAL OVO PADA MAHASISWA UNIVERSITAS BUANA PERJUANGAN KARAWANG
DOI:
https://doi.org/10.35706/jfms.v1i1.5386Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis respon mahasiswa Universitas Buana Perjuangan Karawang terhadap promosi, persepsi manfaat dan keputusan pembelian aplikasi dompet digital OVO, untuk menganalisis pengaruh parsial dan simultan dari promosi dan persepsi manfaat terhadap keputusan pembelian aplikasi dompet digital OVO pada mahasiswa Universitas Buana Perjuangan Karawang. Penelitian ini mengunakan metode kuantitatif dengan desain deskriptif dan verifikatif. Jumlah sampel sebanyak 378 responden dengan menggunakan teknik proportional random sampling. Menggunakan teknik analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial variabel promosi dan keputusan penggunaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian aplikasi dompet digital OVO. Secara simultan variabel promosi dan persepsi manfaat berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian aplikasi dompet digital OVO.