PEMBELAJARAN KETERAMPILAN FUNGSIONAL DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN WARGA BELAJAR KEJAR PAKET B DI PKBM HARAPAN DESA SUKAMULYA KECAMATAN CILAMAYA KULON KABUPATEN KARAWANG
DOI:
https://doi.org/10.35706/solusi.v11i24.109Abstrak
Masyarakat menghadapi tantangan untuk mengembangkan diri untuk memajukan yang lebih baik. Untuk itu dibutuhkan tenaga-tenaga untuk mengadakan langkah-langkah usaha menggali serta menggunakan potensi masyarakat untuk keperluan memajukan kehidupan mereka. Identifikasi kebutuhan masyarakat dapat dilakukan oleh Lembaga sosial serta perorangan. Motivasi kehidupan berwirausaha dapat dilaksanakan oleh pihak-pihak yang telah menyusun rancangan pembelajaran keterampilan fungsional. Sedangkan pengembangan kehidupan berwirausaha depat dilaksanakan oleh pihak anggota masyarakat sendiri, baik secara perorangan maupun secara kelompok.
PKBM Harapan di desa Sukamulya kecamatan Cilamaya Kulon telah menyiapkan dan merintis pelaksanaan pembelajaran keterampilan fungsional untuk meningkatkan keterampilan warga belajarnya. Pelayanan utamanya berupa pelaksanaan program pendidikan singkat yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan warga belajar Kejar Paket B itu nantinya dapat mengembangkan kewirausahaan pada semua sasaran secara efisien. Dalam perkembangannya, pembelajaran keterampilan fungsional warga belajar Kejar Paket B di PKBM Harapan Desa Sukamulya kecamatan Cilamaya Kulon dilaksanakan dalam upaya menumbuhkembangkan jiwa wirausaha. Melalui pembelajaran keterampilan fungsional ini diharapkan warga belajar Kejar Paket B di PKBM Harapan dapat memiliki kemampuan keterampilan untuk berwirausaha secara maksimal.
Bertitik tolak dari uraian yang telah dikemukakan di atas, maka dilakukan penelitian tentang
“Pembelajaran Keterampilan Fungsional Dalam Meningkatkan Keterampilan Warga Belajar Program Kejar Paket B di PKBM Harapan desa Sukamulya Kecamatan Cilamaya Kulon Kabupaten Karawangâ€.
Unduhan
Referensi
Bogdan, R. dan Taylor, S. J. (1993). Dasar-Dasar Penelitian Kualitatif. Surabaya: Usaha Nasional.
Bungin, B. (2003). Analisis Data Penelitian Kualitatif. Jakarta : Raja Grafindo Persada.
Djudju Sudjana, (2004), Pendidikan Nonformal (Sejarah Perkembangan, Falsafah, Teori Pendukung, Asas, Bandung, Fallah Production.
____________, (2004), Strategi Pembelajaran Partisipatif dalam Pendidikan Nonformal, Bandung, Fallah Production.
____________, (2004), Metode dan Teknik Pembelajaran Pendidikan Nonformal, Bandung, Fallah Production.
Kartini Kartono, (1989), Pengantar Metodologi Research Sosial, Bandung, Alumni.
Margono, S, (2006), Metodologi Penelitian Pendidikan, Jakarta, Rineka Cipta.
Nasution, (1992), Metode Research, Bandung, Jemmars.
Suharsimi Arikunto, (2007), Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek, Jakarta, Rineka Cipta.
Sutaryat Trisnamansyah, (1987), Pendidikan Kemasyarakatan (Pendidikan Luar Sekolah), Bandung, IKIP. Undang Undang Nomor 20 tahun 2003, (2003), Sistem Pendidikan Nasional, Jakarta, Depdiknas.