Analisis Struktur Pasar Tanaman Hias di Kecamatan Ampenan dan Selaparang Kota Mataram

Penulis

  • Whindy Puspita Lestary Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Mataram
  • Tajidan Tajidan Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Mataram
  • Pande Komang Suparyana Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Mataram

DOI:

https://doi.org/10.35706/agrimanex.v4i1.9987

Abstrak

Kota Mataram memiliki peluang bisnis yang cukup besar dalam usaha tanaman hias karena berlokasi sangat dekat dengan perumahan dan perkantoran bahkan tempat wisata yang rata-rata membutuhkan tanaman hias sebagai daya tarik bagi lokasi tersebut. Pangsa pasar yang lebih baik akan memberikan sumber keuntungan bagi perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pangsa pasar dan struktur pasar tanaman hias di Kecamatan Ampenan dan Selaparang Kota Mataram. Responden penelitian ini sama dengan jumlah populasi atau disebut dengan sensus sebanyak 15 pengusaha tanaman hias. Analisis data menggunakan analisis pangsa pasar dan struktur pasar (Concentration Ratio, Herfindahl Hirschman Indeks, dan Koefisien Gini). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pangsa pasar tanaman hias di Kecamatan Ampenan dan Selaparang Kota Mataram pada jenis tanaman hias pucuk merah, brokoli dan puring memiliki tingkat kekuatan pasar rendah dengan masing-masing pangsa pasar kurang dari 30%. Nilai concentratio ratio for biggest four (CR4) dan Indeks Hirschman Herfindahl menunjukkan bahwa struktur pasar tanaman hias jenis pucuk merah, brokoli dan puring mengarah pada pasar persaingan sempurna. Analisis struktur pasar dengan menggunakan Koefisien Gini untuk tanaman hias pucuk merah, brokoli dan puring mengarah pada pesaingan oligopoli. Sehingga diharapkan pengusaha tanaman hias dapat lebih meningkatkan lagi kualitas dan keindahan tanaman hias agar mendapatkan harga jual tinggi serta promosi secara efektif dalam memasarkannya untuk menarik perhatian konsumen guna meningkatkan pendapatan usaha yang ada agar dapat bersaing dalam pasar.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Badan Pusat Statistik Provinsi Nusa Tenggara Barat. (2022). Statistik Produksi Tanaman Hortikultura Provinsi Nusa Tenggara Barat 2021. Mataram: Badan Pusat Statistik Provinsi Nusa Tenggara Barat. Retrieved from https://ntb.bps.go.id/publication/2022/08/31/17fb1bbccb4f55ad62655551/statistik-produksi-tanaman-hortikultura-provinsi-nusa-tenggara-barat-2021.html

Firmansyah, Hoesni, F., Pahantus, M., & H, A. (2021). Analisis Structure-Conduct-Performance Pasar Ternak Sapi Dan Kerbau untuk Meningkatkan Efisiensi Pemasaran. Ekonomis: Journal of Economics and Business, 5(2), 492–499. https://doi.org/10.33087/EKONOMIS.V5I2.404

Jaya, W. (2001). Ekonomi Industri Edisi 2. Yogyakarta: BPFE.

Junaedy. (2004). Bauran Pemasaran dan Trend Penjualan Tanaman Hias. Jakarta: Penebar Swadaya.

Lulu, A. A. (2021). Analisis Struktur, Tingkah Laku Dan Penampilan (SCP) Pasar Tanaman Hias Di Desa Banyumulek (Universitas Mataram). Universitas Mataram. Retrieved from http://eprints.unram.ac.id/26299/

Miracahyanti, U. (2020). Kontribusi Pendapatan Usahatani Tanaman Hias Pada Lahan Pekarangan Terhadap Pendapatan Rumahtangga Di Desa Banyumulek Kabupaten Lombok Barat (Universitas Mataram). Universitas Mataram. Retrieved from http://eprints.unram.ac.id/17070/

Nazir. (2017). Metode Penelilian. Bogor: Ghalia Indonesia.

Rahayu, E. S. (2013). Analisis Struktur Pasar (Market Structure) Jagung Di Kabupaten Grobogan. Journal of Rural and Development, 4(1), 1–17. Retrieved from https://jurnal.uns.ac.id/rural-and-development/article/view/23372

Salsabilah, N., & Widodo, S. (2022). Analisis Struktur Pasar Sapi Madura Di Desa Dempo Barat, Kecamatan Pasean, Kabupaten Pamekasan. Jurnal AgribiSains, 8(2), 8–21. https://doi.org/10.30997/JAGI.V8I2.6194

Siska, D. F., Susrusa, K. B., & Sudarma, I. M. (2019). Kinerja Rantai Pasok Bunga Potong Di Kota Denpasar. JURNAL MANAJEMEN AGRIBISNIS, 7(2), 112–120. https://doi.org/10.24843/JMA.2019.V07.I02.P04

Sujarweni, V. W. (2015). Metodologi Penelitian Bisnis & Ekonomi. Yogyakarta: Pustaka Baru Press.

Suparyana, P. K., Jaelani, A., Syaputra, M., & Anggreni, N. L. P. Y. (2022). Potensi Pengembangan Budidaya Tanaman Jasmine Di Kota Mataram. Jurnal Emasains: Jurnal Edukasi Matematika Dan Sains, 11(2), 24–31. https://doi.org/2622-8688

Suparyana, P. K., Wahyuningsih, E., Hasyim, W., & Septiadi, D. (2022). Analisis Prospek Usaha Tanaman Hias Kota Mataram (Studi Kasus UD. Yuka Collection). JURNAL SOSIAL EKONOMI DAN HUMANIORA, 8(4), 511–516. https://doi.org/10.29303/JSEH.V8I4.183

Tajidan, & Sudjatmiko, D. P. (2022). Buku Ajar Pemasaran Pertanian dan Rantai Nilai Agribisnis. Mataram: Mataram University Press. Retrieved from http://eprints.unram.ac.id/29127/

Tiasmalomo, R., Rukmana, D., & Mahyuddin. (2020). Analisis Positioning Pelaku Usaha Tanaman Hias di Kota Makassar. Syntax Literate ; Jurnal Ilmiah Indonesia, 5(6), 158–171. https://doi.org/10.36418/SYNTAX-LITERATE.V5I6.1331

Tumangkeng, S. (2018). Analisis Potensi Ekonomi Di Sektor Dan Sub Sektor Pertanian, Kehutanan Dan Perikanan Kota Tomohon. Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi, 18(1), 127–138. Retrieved from https://ejournal.unsrat.ac.id/v3/index.php/jbie/article/view/20678

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-12-06

Cara Mengutip

Lestary, W. P., Tajidan, T., & Suparyana, P. K. . (2023). Analisis Struktur Pasar Tanaman Hias di Kecamatan Ampenan dan Selaparang Kota Mataram . Jurnal Agrimanex: Agribusiness, Rural Management, and Development Extension, 4(1), 134–147. https://doi.org/10.35706/agrimanex.v4i1.9987

Terbitan

Bagian

Volume 4 No 1