Uji Daya Hasil Lanjutan Galur-Galur Padi (Oryza sativa L) Sawah Irigasi Berpotensi Hasil Tinggi
DOI:
https://doi.org/10.33661/jai.v8i1.6344Abstrak
Pemakaian varietas unggul yang sama secara terus-menerus dalam satu lokasi tidak disarankan karena dapat menimbulkan pematahan ketahanan suatu varietas terhadap organisme pengganggu. Salah satu tugas Balai Besar Penelitian Tanaman Padi (BB Padi) adalah merakit varietas unggul baru (VUB) dengan potensi hasil dan sifat-sifat lainnya yang lebih baik dari varietas unggul sebelumnya. Uji Daya Hasil (UDH) galur-galur harapan bertujuan untuk menyeleksi terkait potensi hasil, ketahanan terhadap organisme pengganggu tanaman (OPT) serta kualitas beras untuk diuji lanjut dalam rangkaian proses pelepasan VUB. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan BB Padi yang berlokasi di Desa Sukamandijaya Kecamatan Ciasem Kabupaten Subang, Jawa Barat. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktor tunggal dengan 16 perlakuan dan 4 ulangan yang terdiri dari 14 galur generasi lanjut, serta 2 varietas pembanding yaitu A (INPARI 33) dan B (INPARI 32). Hasil analisis ragam uji F pada taraf 5% yang berbeda nyata dilanjutkan dengan uji lanjut uji DMRT taraf 5% untuk menentukan galur terbaik. Hasil analisis ragam terhadap daya hasil tidak menunjukkan perbedaan yang nyata antara galur-galur yang diujikan dengan pembanding terbaik INPARI 33 (6.18 t/ha GKG). Galur G1 dan G11 menunjukkan respon agak tahan terhadap hawar daun bakteri (HDB) IV, kedua galur tersebut layak dianjurkan pada proses pengujian selanjutnya.
Kata kunci: Galur padi sawah irigasi, uji daya hasil, varietas unggul baru
Unduhan
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Gebby Reza Aulia
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.