Potensi Tongkol Jagung sebagai Media Hidroponik Subtrat Pakchoi dengan Beberapa Sumber Nutrisi
Abstract
Jumlah tongkol jagung sangat melimpah seiring dengan peningkatan konsumsi jagung. Oleh karena itu,
penelitian ini bertujuan untuk mengkaji potensi tongkol jagung sebagai media hidroponik tanaman Pakchoi. Penelitian
ini menggunakan beberapa sumber nutrisi untuk memperoleh alternatif sumber nutrisi selain AB Mix yang lazim
dipakai pada budidaya hidroponik. Penelitian dilaksanakan pada bulan April hingga Juni 2016 di Rumah Kaca
Fakultas Pertanian UNS. Rancangan Acak Lengkap diaplikasikan pada penelitian ini dengan 2 faktor perlakuan yaitu
nutrisi (AB Mix, Gandasil DTM, POC (pupuk organic cair) SupermesTM)dan perbandingan media pasir dan tongkol
jagung (100%+0, 75%+25%, 50%+50%, 25%+75%, and 0+100%). Hasil menunjukkan bahwa nutrisi AB Mix
menghasilkan pertumbuhan akar yang lebih baik. Kombinasi nutrisi AB Mix dan pasir 100% menghasilkan
pertumbuhan dan hasil Pakchoi terbaik. Tongkol jagung maupun nutrisi lain (Gandasil DTM dan POC) belum mampu
menjadi alternatif media dan nutrisi hidroponik Pakchoi.
Kata kunci: Tongkol jagung, hidroponic, nutrisi, Pakchoi