Variabilitas Fenotipik Komponen Hasil Galur Jagung Manis Padjadjaran SR Generasi S3di Arjasari

Authors

  • Nurul Fitri Hanifah University of Singaperbangsa Karawang
  • Suseno Amien Jurusan Pemuliaan tanaman dan Benih, Universitas Padjadjaran
  • Dedi Ruswandi Jurusan Pemuliaan tanaman dan Benih, Universitas Padjadjaran

Abstract

Variabilitas fenotipik merupakan informasi yang penting untuk menentukan keberhasilan seleksi agar proses
seleksi berjalan efektif dan efisien dalam rangkaian program pemuliaan tanaman. Penelitian untuk mengetahui
informasi variabilitas fenotipik pada komponen hasil tanaman yang berpengaruh langsung terhadap hasil tanaman
jagung manis merupakan kajian yang sangat penting untuk meningkatkan produktivitas tanaman jagung manis.
Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memperoleh informasi variabilitas fenotipik pada komponen hasil
genotip jagung manis S3. Percobaan telah dilakukan di lahan SPLPP Fakultas Pertanian Universitas Padjadajaran,
Kecamatan Arjasari Kabupaten Bandung pada bulan Maret sampai Agustus 2016. Percobaan disusun berdasarkan
metode rancangan percobaan tanpa tata ruang, selanjutnya dilakukan analisis variabilitas fenotipik terhadap hasil
pengamatan karakter yang diamati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa genotif jagung manis yang diamati
mempunyai variabilitas fenotipik antar genotip yang luas pada komponen hasil yang diamati baik pada genotip hasil
selfed derived populations, single crossed derived populations, three way crossed derived populations, maupun double
crossed derived population.
Kata kunci : Jagung manis, komponen hasil, variabilitas fenotipik.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Nurul Fitri Hanifah, University of Singaperbangsa Karawang

Indonesian Journal of Agrotech published the Biotechnology, Molecular Marker, Seed Technology, Plant Breeding, Plant Genetic Resouces, Pest and Diseases Science, Soil Science and AgroEcoTechnology.

Published

2018-01-14

How to Cite

Hanifah, N. F., Amien, S., & Ruswandi, D. (2018). Variabilitas Fenotipik Komponen Hasil Galur Jagung Manis Padjadjaran SR Generasi S3di Arjasari. Indonesian Journal of Agrotech, 3(1). Retrieved from https://journal.unsika.ac.id/agrotek/article/view/1165

Most read articles by the same author(s)