Keragaman Morfologi Padi Lokal Kalimantan Utara
Abstract
Identifikasi morfologi merupakan salah satu identifikasi yang paling mudah dan cepat, dalam mengetahui tingkat kekerabatan antar kutivar padi lokal. Semakin banyak persamaan ciri/karakter yang dimiliki maka semakin dekat hubungan kekerabatan, sebaliknya semakin banyak perbedaan yang dimiliki maka semakin jauh kekerabatannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keragaman padi local yang ada di Kalimantan Utara untuk dikembangan sebagai pemuliaan tanaman, untuk mengetahui hubungan kekerabatan antar kultivar padi lokal berdasarkan karakterisasi gabah dan morfologi. Penelitian dilakukan dua tahap yaitu tahap pertama dilakukan metode survey yaitu melakukan identifikasi morfologi secara langsung dilapangan, tahap ke dua menganalisis data deskriptif diubah kedalam data biner program SPSS 21 dengan melakukan pengelompokan (cluster) berdasarkan tingkat kemiripan. Hasil Penelitian yang telah dilakukan dari 85 kultivar padi lokal Berdasarkan analisis morfologi tanaman dan karakter gabah membentuk 4 cluster yaitu cluster I terdapat 62 kultivar, cluster II ada 18 kultivar, cluster III terdapat 4 kultivar dan cluster IV ada 1 kultivar, dengan tingkat kemiripan berkisar antara 0,1 hingga 0,90 %.
Downloads
Additional Files
Published
How to Cite
Issue
Section
License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.