Meta Analisis: Efektivitas Pembelajaran Etnomatematika Pada Budaya Lokal Karawang Terhadap Kemampuan Literasi Matematis

Penulis

  • Kurnelia Puspita Novitasari Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Hanifah Nurus Sopiany Universitas Singaperbangsa Karawang

Abstrak

Memasuki era yang mulai berkembang, tentunya perlu inovasi pembelajaran yang bisa membuat siswa lebih tertarik dan menyukai matematika. Salah satu inovasi pembelajaran matematika yang bisa digunakan yaitu dengan melibatkan kearifan budaya lokal atau dikenal etnomatematika. Pembelajaran berbasis etnomatematika diharapkan nantinya siswa lebih mudah dalam memahami matematika melalui budaya yang ada di daerah sekitarnya sebagai bentuk melestarikan budaya sejak dini. Pembelajaran berbasis etnomatematika juga bisa menjadi solusi dari permasalahan mengenai tingkat literasi matematis di Indonesia yang masih rendah. Hal ini ditunjukkan dari hasil studi PISA di tahun 2018 yang menurun dan konsisten pada urutan bawah atas perolehan skor rata-rata. Penelitian ini bertujuan untuk membahas keefektifan pembelajaran berbasis etnomatematika pada budaya Karawang terhadap kemampuan literasi matematis siswa sekolah menengah. Metode yang digunakan peneliti adalah meta analisis melalui pendekatan etnografi dengan sampel data sebanyak 15 artikel yang dipublikasikan dalam rentang tahun 2018-2023 melalui database publish or perish yang membahas efektivitas etnomatematika terhadap kemampuan literasi matematis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran etnomatematika melalui budaya Karawang seperti tari jaipong, kue semprong sebagai makanan tradisional, monumen tugu kebulatan tekad, dan kegiatan petani memberikan efektivitas terhadap kemampuan literasi matematis siswa.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-06-30

Cara Mengutip

Puspita Novitasari, K., & Sopiany, H. N. (2024). Meta Analisis: Efektivitas Pembelajaran Etnomatematika Pada Budaya Lokal Karawang Terhadap Kemampuan Literasi Matematis. Prosiding Sesiomadika, 5(2), 315–325. Diambil dari https://journal.unsika.ac.id/index.php/sesiomadika/article/view/10415

Terbitan

Bagian

Artikel