Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Pada Materi Sistem Persamaan Linier Dua Variabel

Authors

  • Putri Patricia Universitas Singaperbangsa Karawang
  • Indrie Noor Aini Universitas Singaperbangsa Karawang

Abstract

Salah satu kemampuan yang harus dimiliki siswa untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan ketercapainya suatu tujuan pendidikan adalah kemampuan pemecahan masalah, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kemampuan pemecahan masalah matematis siswa khususnya pada materi persamaan linier dua variabel. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif dan teknik pengumpulan data yang digunakan berupa soal tes kemampuan pemecahan masalah berjumlah 8 soal. Subjek penelitian ini adalah 38 siswa kelas IX C SMPN 2 Jakarta tahun ajaran 2022/2023. Berdasarkan analisis data yang sudah dilakukan, diperoleh skor siswa pada indikator 1 kemampuan memahami masalah adalah 29,61%, skor siswa pada indikator 2 kemampuan merencanakan penyelesaian masalah adalah 21,88%, skor siswa pada indikator 3 kemampuan menyelesaikan masalah adalah 43,26%, dan skor siswa pada indikator 4 kemampuan memeriksa kembali hasil adalah 15,95%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kemampuan pemecahan masalah siswa dalam menyelesaikan soal pada materi sistem persamaan linier dua variabel dikategorikan kurang dengan persentase 27,67%. Dan siswa kesulitan dalam pemecahan masalah pada indikator 4, yakni kemampuan memeriksa kembali hasil dengan persentase 15,95% dan dikategorikan kurang sekali.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-08-04

How to Cite

Patricia, P., & Aini, I. N. (2023). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa Pada Materi Sistem Persamaan Linier Dua Variabel. Prosiding Sesiomadika, 4(1). Retrieved from https://journal.unsika.ac.id/sesiomadika/article/view/7664

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>