PENINGKATAN FLEKSIBILITAS MELALUI METODE PNF PADA ATLET PERGURUAN PENCAK SILAT RETI ATI BEKASI

Penulis

  • Marsha Julianti Kurnia Universitas Bhayangkara Jakarta Raya
  • Juli Candra Universitas Bhayangkara Jakarta Raya
  • Ahmad Muchlisin Natas Pasaribu Universitas Bhayangkara Jakarta Raya
  • Asrori Yudha Prawira Universitas Bhayangkara Jakarta Raya
  • Faridatul A'la Universitas Bhayangkara Jakarta Raya

DOI:

https://doi.org/10.35706/joker.v2i2.7038

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari pemberian perlakuan stratching PNF terhadap kemampuan fleksibilitas para atlet perguruan  pencak  silat Reti Ati cabang Bekasi. Penelitian ini menggunakan metode “two groups pre-test-post-test design”. Populasi dalam penelitian ini adalah Atlet Perguruan Pencak Silat Reti Ati Cabang Bekasi yang berjumlah 60 orang. Pada penelitian ini akan membagi sampel menjadi 2 kelompok, yaitu kelompok kontrol dan kelompok eksperimen yang masing-masing dalam 1 kelompok terdapat 30 orang atlet. Dalam menarik sampel yang akan digunakan sebagai objek penelitian, peneliti menunggunakan teknik simple random sampling, karena populasi sudah dianggap homogen. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan tes, yang dilakukan sebanyak 2 kali yaitu sebelum (pre test) dan sesudah diberikan perlakuan (post test). Instrumen  dilakukan dengan tes dan pengukuran  tes sit and reach, static flexibility test-ankle, trunk and neck, statc flexibility test-shoulder and wrist, dan front split. Berdsarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa : (1) Ada pengaruh stretching PNF terhadap peningkatan kemampuan fleksibilitas para atlet perguruan  pencak  silat Reti Ati cabang Bekasi pada kelas eksperimen maupun kelas kontrol, dilihat dari nilai signifikansi setiap tes yaitu 0.000< 0.05, (2) Berdasarkan perbandingan pre test dan post test kelas eksperimen dan kontrol, dapat disimpulkan bahwa pada kelas eksperimen mengalami peningkatan yang jauh lebih baik dibandingkan pada kelas kontrol yaitu pada kelas eksperimen memiliki total jumlah seluruh test pada pretest  sebesar 4424,8 dan total jumlah seluruh test pada posttest sebesar 4969,7, sehingga mengalami peningkatan sebesar 544,9. Sedangkan total jumlah seluruh test pada pretest kelas kontrol sebesar 5033,6 dan total jumlah seluruh test pada posttest kelas kontrol sebesar 5079.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

Abubakar, H. R. (2021). Pengantar Metodologi Penelitian (1st Ed.). SUKA-Press UIN Sunan Kalijaga.

Alter, Michael J. (2003). “300 Teknik Peregangan Olahraga.” Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.

Apian, T. (2019). Pengaruh Proprioseptive Neuromuscular Fasilitation Stretching Dan Ballistic Stretching Terhadap Fleksibilitas Otot Tungkai Artikel Penelitian Oleh : Pengaruh Proprioseptive Neuromuscular Fasilitation Stretching Dan Ballistic Stretching. Universitas Tanjung Pura.

Aras, D., Arsyad, A., & Hasbiah, N. (2017). Hubungan Antara Fleksibilitas Dan Kekuatan Otot. Jurnal Mkmi, 13, 380–385.

Arifin. (2018). Pengaruh Latihan Pnf (Propioceptive Neuromuschular Facilitation) Dan Thai Massage Terhadap Tingkat Fleksibilitas Togok Atlet Ukm Karate Inkai Uny. Ibrahim, R. C., Polii, H., & Wungouw, H. (2015). Pengaruh Latihan Peregangan Terhadap Fleksibilitas Lansia. Jurnal E-Biomedik, 3(1). Https://Doi.Org/10.35790/Ebm.3.1.2015.8074universitas Negri Yogyakarta.

Bafirman, H., & Wahyuri, A. S. (2018). Pembentukan Kondisi Fisik (1st Ed.). Depor Rajawali Pers.

Dedi, D. D., Qorry, Q. A. G., & Deden, D. A. I. (2020). Survey Of Behavior Of Cultivated Athletic Painters Silat Tanding Category. Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment), 3(2), 101-109.

Gemael, Q. A. (2016). Perilaku Berbudi Pekerti Luhur Atlet Pencak Silat. Sporta Saintika, 1(1), 64-76.

Kardianto, K., Aminudin, R., & Izzuddin, D. A. (2020). Tingkat Kebugaran Jasmani Peserta Ekstrakurikuler Olahraga Di Sman 1 Cariu. Jurnal Kependidikan Jasmani Dan Olahraga, 1(1), 28-37.

Maulana, S., Izzuddin, D. A., & Dewi, R. R. K. (2021). Pengaruh Latihan Plyometrics Terhadap Power Tungkai Atlet Pencak Silat Ilmu Keolahragaan Unsika. Jurnal Olahraga Kebugaran Dan Rehabilitasi (Joker), 1(2), 98-104.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2022-10-31

Cara Mengutip

Kurnia, M. J., Candra, J., Pasaribu, A. M. N. ., Prawira, A. Y. ., & A’la, F. (2022). PENINGKATAN FLEKSIBILITAS MELALUI METODE PNF PADA ATLET PERGURUAN PENCAK SILAT RETI ATI BEKASI. Jurnal Olahraga Kebugaran Dan Rehabilitasi (JOKER), 2(2), 134–141. https://doi.org/10.35706/joker.v2i2.7038