Motivasi Belajar Siswa dalam Meningkatkan Pembelajaran Bola Voli Passing Bawah di Kelas VIII SMPN 1 Pondoksalam Purwakarta
DOI:
https://doi.org/10.35706/jlo.v2i1.4456Abstrak
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana motivasi belajar siswa dalam meningkatkan kemampuan dalam pembelajaran bola voli passing bawah. Peneliti memilih topik ini karena terdapat siswa saat pembelajaran bola voli passing bawah kurang serius menjadikan nilai yang didapat siswa menjadi tidak maksimal. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan kualitatif. Data diambil melalui metode wawancara. Penelitian memilih partisipan yang diambil dari siswa SMP kelas VIII SMP Pondoksalam dan peneliti medapatkan 5 orang siswa. Peneliti memilih objek tersebut karena terdapat banyak siswa yang masih belum focus belajar bola voli passing bawah di sekolah. Teknik sample yang digunakan yaitu Provosive Sampling yang dalam teknik pengambilan sample sumber datanya diambil dengan pertimbangan tertentu. Pada teknik ini pertimbangan yang digunakan adalah orang yang dianggap paling tahu tentang apa yang kita harapkan atau sebagai penguasa sehingga akan memudahkan peneliti menjelajahi objek atau situasi. Istrumen ini yang digunakan dalam penelitian ini dibagi menjadi 3 yaitu: pedoman observasi, pedoman wawancara, dan studi dokumentasi. Adapula tahapan yang dilakukan saat penelitian yaitu: tahapan orientasi, tahapan eksplorasi, dan tahapan member check. Analisis data menggunakan data reduksi, data display, dan conclusion/verification. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa motivasi mempengaruhi hasil belajar. Motivasi instrik dan eksintrik mempunyai peranan penting dalam meningkatkan pembelajaran. Dorongan dan kebutuhan belajar, harapan, cita dan hasrat belajar membuat siswa memiliki keinginan belajar yang timbul dari dalam diri. Sedangkan penghargaan dalam belajar, pembelajaran yang menarik dan lingkungan yang kondusif memberikan rangsangan dari luar untuk siswa untuk mengikuti pembelajaran.
Unduhan
Referensi
Ahmadi, N. 2007. Panduan Olahraga Bola Voli. Solo: Era pustaka utama.
Alfriska Alinoer, SE, (2014). Teknik dasar bermain bola voli, Cahaya Ilmu Abadi.
E. Mulyasa, (2010). Kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP), Bandung : PT. REMAJA ROSDAKARYA.
Endo, W.K, Thomas, S.K. (2010), “Analisis pengaruh motivasi kerja terhadap kepuasan kerja pada karyawan restoran di pakuwon fodd festival Surabaya,” jurnal manajemen dan kewirausaha.
Gunarsa, Singgih D. 2008. Psikologi Anak: Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja. Jakarta: PT BPK Gunung Mulia.
Hamalik, Oemar. 2010, Psikologi Belajar dan Mengajar. Bandung: Sinar Baru Algensindo.
Islamuddin, Haryu. 2012, Psikologi Belajar. Yokyakarta : Pustaka Pelajar.
Khodijah, N. (2014). Psikologi pendidikan. Jakarta: Rajawali Pers.
Kompri, (2016). Motivasi Pembelajaran Persepektif Guru dan Siswa. Bandung: PT Remaja.
Machfud Irsyada. 2009. Bola Voli. Jakarta: Depdiknas.
Maharani Kirana Puspitasari. (2013). “Pengaruh Bermain Bola Pantul Terhadap Peningkatan Kemampuan Passing Bawah Peserta Ekstrakurikuler Bolavoli Putra SMP Negeri 2 Bantul”. Skripsi. Yogyakarta: FIK UNY.
Muhajir. (2004). Pendidikan jasmani teori dan kesehatan. Bandung: CV. Angkasa.
Sanjaya. Wina. (2010). Kurikulum dan pembelajaran, teori dan praktek pengembangan kurikulum KTSP. Jakarta: Kencana.
Santrock (2003) John W. Adolescence. Perkembangan Remaja. Edisi Keenam. Jakarta: Erlangga.
Sardiman, (2014), Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Rajawali.
Siswanto, Tedi Purbangkara (2019), “Persepsi Siswa Terhadap Model Pembelajaran Resiprokal pada Pembelajaran Servis Bawah Bola Voli di SMPN 1 Tirtajaya” Jurnal Speed (Sport, Physical Education, Empowerment).
Sri Hapsari, (2005). Bimbingan dan Konseling SMA Untuk Kelas XII. Jakarta : PT Grasindo.
Sri Wahyuni. 2010 : Pendidikan Jasmani Dan Kesehatan. Jakarta Pusat.
Sugihartono, dkk, 2007. Psikologi Pendidikan. Yogyakarta: UNY Pers.
Supandi, 2011. Menyiapkan Kesuksesan Anak Anda. Jakarta : PT Gramedia pustaka utama.
Thursan Hakim, (2008). Belajar Secara Evektif. Jakarta : Pustaka Pembangunan Swadana Nusantara.
Uno, H.B (2016), Teori motivas dan pengukuranya, Jakarta: PT Bumi Aksara.
Widy Asih Sulastri.(2011).Upaya Peningkatan Pembelajaran Passing Bawah Bolavoli Mini Pada Siswa Kelas IV SD Negeri 2 Tamanwinangun Kebumen Tahun Pelajaran 2010/2011. Skripsi. FIK-UNY
##submission.additionalFiles##
Diterbitkan
Versi
- 2021-08-04 (2)
- 2021-08-04 (1)
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2021 Jurnal Literasi Olahraga
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.