POLA PENGASUHAN ANAK DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER KERJASAMA DI TAMAN PENITIPAN ANAK (TPA) CENDANA ASIH
Abstrak
Tujuan mendeskripsikan prosces, faktor pendukung dan penghambat Pola Pengasuhan Anak Dalam Pembentukan Karakter Kerjasama. Konsep Kerjasama menurut Thomas dan Johnson (2014: 164) “kerjasama adalah pengelompokan yang terjadi di antara makhluk-makhluk hidup yang kita kenal”. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Dilakukan di Taman Penitipan Anak (TPA) Cendana Asih Desa Kondang Jaya dengan subjek lima orang. Penentuan subjek menggunakan teknik purposive sampling. Data penelitian diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi agar data yang diharapkan bisa didapatkan secara maksimal. Hasil penelitian: 1) menanamkan karakter kerjasama sudah mulai ditamankan sejak usia 3-4 tahun. 2) adanya kerjasama maka akan lebih ringan dikerjakan membuat anak-anak semakin kompak mengerjakannya. 3) mengungkapkan peran pengasuh sangat penting karena mereka menganggap role modelnya. 4) adanya pembiasaan yang ditanamkan dalam kehidupan sehari-hari. 5) komunikasi sangat diperlukan dalam pembentukan karakter kerjasama. Analisa penelitian yang diperoleh: (1) Pelaksanaan pembentukan karakter kerjasama dilakukan agar anak mampu berkerjasama dengan teman-temannya dalam segi bermain dan belajar. Pelaksanaan pembentukan karakter kerjasama dilakukan dengan adanya metode, pendekatan, sarana dan prasarana. (2) faktor pendukung pembentukan karakter kerjasama dengan adanya minat dan keinginan anak tersebut lalu sarana dan prasarana yang mendukung sedangkan faktor penghambat pembentukan karakter kerjasama yaitu adanya sikap atau sifat malas yang melekat pada diri mereka. adanya pembentukan karakter kerjasama yaitu agar anak mampu berkerjasama dengan temannya dalam segi bermain dan pembelajaran. Saran: Dalam segi sarana dan prasarana lebih diperhatikan lagi karena dalam bermain hal tersebut sangatlah penting dalam membentuk karakter kerjasama, terlebih dalam permainan yang mengedukasi dan mengasah kemampuan kerjasama.
Unduhan
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2020 JoCE (Journal of Community Education)
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.